Selamat datang di 1001 Resep Nusantara!Temukan Inspirasi Masakan Tradisional & ModernLestarikan Warisan Kuliner IndonesiaJelajahi Cita Rasa Asli IndonesiaMasak Mudah dengan Panduan Lengkap

Soto Mie

± 40 Menit
Mudah
1192 Views

"Resep Soto Mie By rikhatiwi"

Soto Mie

Bahan-bahanChecklist

  • 500 gr daging sapi
  • 2 papan bihun,seduh tiriskan
  • 2 papan mie telur,seduh tiriskan
  • kol, iris .
  • Pelengkap:
  • Risol bihun *resep risol kampung silahkan scroll
  • Kecap manis
  • Jeruk limau
  • Emping
  • Tomat, iris
  • Daun bawang seledri
  • Bawang goreng
  • Sambal rebus(rawit merah rebus, lalu haluskan beri air dan garam)

Cara Membuat

  • Masak air hingga mendidih, rebus daging 5 menit lalu buang semua airnya, lalu presto daging dg air 5 lt air atau sesuai kebutuhan, bumbui dg:
  • 5 siung bawang putih,geprek
  • 4 lembar daun salam
  • 2 Batang serai,geprek
  • 1/2 buah pala,geprek
  • 1 ruas Laos
  • 1 ruas jahe
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdm kaldu bubuk sapi
  • garam, secukupnya

Note: *biasanya aku buat kaya resep di atas, tadi aku tambahin daun jeruk, bawang putih, bawang merahnya tumis dulu, buah palanya diparut. Lebih sedep. Presto daging dengan semua bumbu hingga empuk (kira2 30 menit). Kalau saya lebih suka digoreng lg sebentar dagingnya.

Penyajian

  • Siapkan mangkuk, masukan mie, bihun, kol, dan semua bahan pelengkap beri irisan daging goreng tuang kuah soto, koreksi rasa jika dirasa ada yg kurang dilengkapi

Ulasan & Rating

0.0(0 ulasan)
Rekomendasi

Resep Terkait

Inspirasi hidangan lain yang mungkin Anda suka